Proses penerimaan peserta didik telah dimulai. Proses yang mendebarkan bagi orang tua dan siswa yang telah lulus SMP sederajat. Tahun 2022 ini ada kebijakan baru yaitu pembatasan usia siswa yang mendaftar adalah maksimal 21 tahun. Selain itu tanggal cetak kartu keluarga minimal 1 tahun sebelum hari pendaftaran yaitu minimal 29 juni 2021. Itu merupakan beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi siswa yang akan mengikuti PPDB tingkat SMA tahun ini dilingkungan provinsi Jawa Tengah.
Seperti tahun-tahun sebelumnya PPDB dilaksnakan secara daring. Hal tersebut memungkinkan siswa atau calon peserta didik dapat mebuat akun secara mandiri di rumah masing-masing. Setelah pembuatan akun kemudian mencetak bukti pembuatan akun siswa dapat langsung ke sekolah tujuan untuk memverifikasi berkas yang telah ditentukan sesuai jalur yang dipilih. Tahun ini seperti tahun sebelumnya da 4 jalur yang dapat digunakan yaitu jalur zonasi, prestasi, afirmasi dan perpindahan orang tua. Setelah proses verifikasi selesai calon peserta didik (CPD) diharap langsung segera mengaktivasi akunnya masing-masing. Hal ini harus segera dilaksanakan karena batas pembuatan akun sampai pengaktifan akun adalh tanggal 28 juni 2022 pukul 16.00 WIB. Jika ada CPD yang tidak melaksanakan prosedur tersebut maka saat waktu pemilihan sekolah pada tanggal 29 juni – 1 juli 2022 CPD tersebut tidak bisa login dan tidak akan dapat memilih sekolah.
Demi melayani masyarakat dengan maksimal, maka pada hari Sabtu 25 Juni 2022 SMA Negeri 3 Magelang tetap membuka pelayanan PPDB 2022. Meskipun Sabtu adalah hari libur bagi sekolah demi terjaminnya pelaksanaan PPDB, 4 loket tetap dibuka secara penuh untuk CPD yang akan membuat akun ataupun verifikasi berkas. Dengan semangat mengapdi kepada negara panitia dengan semangat melaksankan tugas dengan maksimal. Meskipun terpantau sejak hari kamis 23 Juni 2022 kunjungan CPD sepi tetapi panitia tetap setia menunuggu CPD yang akan mendaftar. Hasil dari kesabaran panitia satu atau dua CPD tidak kecewa dan berhasil melakukan verivikasi berkas di SMAN 3 Magelang.
Puncak kepadatan pembuatan akun dan verifikasi berkas PPDB tahun ini terjadi pada hari senin 20 Juni 2022. Dalam sehari CPD yang datang ada lebih dari 150 CPD. Menindaklanjuti hal tersebut panitia menerapkan kebijakan tidak ada istirhat pelayan sehingga pelayanan dapat maksimal dan semua CPD terlayani dengan baik. Semoga PPDB tahun 2022 ini berjalan sukses dan SMAN 3 Magelang mendapat peserta didik yang memiliki semangat belajar tinggi sehingga sekolah dapat mengembangkan potensinya dan sekolah mendapat prestasi yang baik pula.