MERTOYUDAN, MAGELANG - Liga SMANAGA 2025 sudah memasuki minggu ketiga. Di Grup A, Vanakoes masih jadi yang terdepan dengan tiga kemenangan beruntun, diikuti Bandeng Balap dan Trisix yang berusaha mengejar. Sementara itu, Batu United harus bekerja ekstra keras karena masih berada di dasar klasemen. Di Grup B, Kick’s Ass tampil dengan hasil yang sempurna, disusul The Manuk’s yang terus menempel ketat. Ayam Geprek dan Tim Yoman masih berjuang untuk berada di posisi terbaiknya.
Top skor minggu ini masih di raih oleh Firza dari Bandeng Balap yang sementara jadi paling ganas dengan 6 gol, diikuti Irgy dari The Manuk’s yang udah mengoleksi 4 gol. Namun, berkat penampilan impresifnya, Diego dari Tim Yoman berhasil menjadi Player of The Week. Salah satu pertandingan paling panas terjadi antara The Manuk’s vs Tim Yoman, yang berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan The Manuk’s. Irgy mencetak dua gol cepat di menit ke-3 dan ke-23. Sementara Diego, sempat memberi harapan untuk timnya dengan gol di menit ke-14.
Statistik pertandingan menunjukkan betapa ketatnya persaingan. Hal ini dapat dilihat bahwa penguasaan bola seimbang 50-50 dan 5 tembakan ke gawang yang membuat laga makin seru. Beberapa kartu juga keluar, menambah panasnya pertandingan minggu ini.