Magelang, Jum’at, 18 Januari 2019. Siswa Kelas XII mengikuti kegiatan Spiritual Building Training dengan motivator Fuzna Marzuqoh, SH, CH, CMNLP dari Citra Pariwara Prima Radionet. Kegiatan ini merupakan motivasi untuk peserta didik kelas XII guna menyongsong Ujian Sekolah dan Ujian Nasional (UNBK) yang dilaksanakan di Aula Graha Laksita Widya SMA Negeri Magelang. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada peserta didik untuk menghadapi ujian akhir sebagai salah satu syarat kelulusan dan untuk menumbuhkan semangat berjuang dan prestasi.
Dalam kesempatan ini ibunda Fuzna menekankan hal :
BILA INGIN SUKSES :
- Tunduk pada aturan.
- Patuhi nasehat.
- Kurangi ego.
- Penuh semangat – pantang menyerah.
- The Grand WHY.
BODY, MIND & SOUL CONNECTION.
WHAT IS YOUR DREAM?
- Apa yang dilakukan untuk mencapainya.
- Visi, Misi & Values.
- Pentingnya Visi.
CARA MERAIH CITA-CITA :
1. Memperluas wawasan.
2. Yakin dan percaya diri.
3. Keistimewaan pikiran.
4. Jiwa yang cerah.
PENGHAMBAT CITA-CITA :
1. Terlalu nyaman dengan diri sendiri.
2. Attitude yang kurang baik.
3. Pergaulan yang tidak tepat.
4. Melupakan Tuhan.
5. Melupakan peran orang tua.
Acara diakhir dengan sesi setiap siswa minta doa restu dan memohon maaf kepada orang tuanya masing masing.