TAHUN 2019, MATA PELAJARAN TIK AKAN KEMBALI HADIR UNTUK SMA

Author :4dmin.Date :24 January 2019, 10:43

Kembalinya mata pelajaran TIK ke dalam jam pelajaran tahun ini akan benar benar terwujud, dengan sudah di tetapkan Permendikbud No 36 Tahun 2018.

 

Mata pelajaran TIK tahun 2019 berganti nama menjadi Mata Pelajaran Informatika. Informatika merupakan salah satu disiplin ilmu yang berfungsi memberikan kemampuan berpikir manusia dalam mengatasi persoalan-persoalan yang semakin kompleks agar dapat bersaing di Abad ke-21.

 

Berdasarkan Pasal 10A ayat 1 menyebutkan

“ (1) Pelaksanaan pembelajaran Informatika sebagai mata pelajaran pilihan dilaksanakan mulai tahun ajaran 2019/2020 sesuai dengan kesiapan  sekolah.”

 

Apa saja yang aka di pelajari dalam mata pelajaran informatika

  1. Kelas X
  1. Teknologi Informasi dan Komunikasi
  2. Teknik Komputer
  3. Jaringan Komputer/Internet
  4. Analisis Data
  5. Algoritma dan Pemrograman
  6. Dampak Sosial Informatika
  7. Berpikir Komputasional (Tematis)
  8. Praktik Lintas Bidang (Tematis)

 

  1. Kelas XI
  1. Teknik Komputer
  2. Jaringan Komputer/Internet
  3. Analisis Data
  4. Algoritma dan Pemrograman
  5. Dampak Sosial Informatika
  6. Berpikir Komputasional (Tematis)
  7. Praktik Lintas Bidang (Tematis)

 

  1. Kelas XII
  1. Algoritma dan Pemrograman
  2. Dampak Sosial Informatika
  3. Berpikir Komputasional (Tematis)
  4. Praktik Lintas Bidang (Tematis)

Kategori :#teknologi, #TIK, #Informatika